Photobucket

Monday, June 29, 2009

share tips : beberapa cara untuk saling menyenangkan suami/istri

Ini tips pengalaman pribadiq sendiri euy :
1. buat suami yang sudah mempercayakan istri untuk menjaga rumah(&segala isinya yg sangat berharga, especially anak-anak khan? ;) ), isteri anda amat memerlukan sokongan anda. maklumi keadaan emosi sang istri sebagaimana ia juga memaklumi kepenatan suami sepulang kerja. Lupakan kesalahan-kekhilafan pasangan anda.

2. Jadi seorang pendengar yang baik. Anda tidak perlu memberi jawaban/kata-kata penyelesaian langsung pada pasangan yg sedang dilanda "kebe-te an", beliau hanya memerlukan tempat mengadu.Dengarkanlah...

3. Lupakan segala kata-kata kasar yang pernah spontan dikeluarkan pasangan. Saat hal ini terjadi, catat dan ingat-ingat kebaikan-kebaikan sang pasangan saja. :-)

4. Bantu istri anda untuk mengurangi bebannya menurut kemampuan anda, sebagaimana suami pun terbantu dengan memiliki istri yang amanah, ikhlas dan qona'ah...

5. Refreshing, Bawa istri&anak2 keluar berjalan-jalan. Perubahan lingkungan akan membantu beliau mendapat ketenangan. Dan suami pun memperoleh "double reward", ;-) pahala Allah SWT & happy family.

6. Banyak bertanya dengan teman-teman sesuai keahlian mereka tentang berbagai problema hidup. Tanyakan dokter tentang penyakit, tanyakan teman yang ahli tafsir tentang kajian tafsir qur'an, tanyakan dengan scientist tentang pelajaran ilmu alam, dsb sebagai contoh, :-)

7. Coba berkreativitas sendiri : Berikan hadiah bunga kejutan untuk sang istri, Berikan masakan special atau hidangan kejutan yang digemari sang suami, dll.

-keep smile+salam ukhuwah-

1 comment:

i'in said...

nice article...