Photobucket

Wednesday, July 9, 2008

Apa kabar?

Semoga semua sohib yg baca selalu sehat yah... :)
Di KL lagi musim penyakit nih, demam berdarah dengie (dbd), flu-batuk-demam, malaria, juga migrain kalee yah karena dampak kenaikan BBM, Hehehe... :p
Yang jelas, beberapa hari lalu, ummi memang duduk dekat orang flu saat ke mall untuk refleksi, trus temanku pun ada yang sedang flu berat saat aq berkunjung ke rumahnya...
*tuing* langsung daya tahan tubuh menurun nih... harus bed rest, demam dan bersin yang disertai meler di hidung, :p doain yah... ;)

Btw, tadi dapat kiriman hadits indah dari teman di Ym, "Dari Abu Malik Al-Harits bin Ashim Al-Asy’ari radhiyallaahu ‘anhu, Dia berkata: Rasulullah sholallahu ‘alaihi wa sallam pernah bersabda, “Bersuci adalah separuh dari keimanan, ucapan ‘Alhamdulillah’ akan memenuhi timbangan, ‘subhanalloh walhamdulillah’ akan memenuhi ruangan langit dan bumi, sholat adalah cahaya, dan sedekah itu merupakan bukti, kesabaran itu merupakan sinar, dan Al Quran itu merupakan hujjah yang akan membela atau menuntutmu. Setiap jiwa manusia melakukan amal untuk menjual dirinya, maka sebagian mereka ada yang membebaskannya (dari siksa Alloh) dan sebagian lain ada yang menjerumuskannya (dalam siksa-Nya).” (HR Muslim)

Semoga Bermanfaat... Salam ukhuwah, :)

No comments: